Komisi IV DPRD Provinsi Kepri Lakukan Kunjungan Kerja ke SMA/SMK di Lingga

InfoSMA. Komisi IV DPRD Provinsi Kepri melakukan kunjungan kerja sekaligus silaturahmi ke SMA/SMK di Kabupaten Lingga yang bertempat di Aula Wan Fauza Ronald SMAN 1 Lingga, Rabu (4/11) kemarin.

Kunjungan Komisi IV DPRD Provinsi Kepri yang membidangi Pendidikan Kesejahteraan Rakyat ini dihadiri wakil pimpinan Komisi IV Sirajuddin Nur bersama anggotanya, dan Kasi SMA Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Dian Utama, SE. Sementara itu, kegiatan ini dihadiri pula kepala sekolah dan guru dari 6 Sekolah di sekitar Daik yaitu SMAN 1 Lingga, SMAN 2 Lingga, SMAN 1 Lingga Utara, SMKN 1 Lingga, SMKN 2 Lingga,  dan MA YPKL Daik.

Kunjungan Komisi IV DPRD ini bertujuan untuk mendengar usulan dan kebutuhan prioritas masing-masing sekolah yang akan dijadikan pertimbangan dalam pembahasan anggaran terkait pendidikan pada anggaran tahun 2021 nantinya.

Keluhan-keluhan yang disampaikan oleh kepala sekolah baik dalam penunjang KBM, kebutuhan guru, kesejahteraan guru, maupun ketersediaan sarana prasarana di sekolah. Komisi IV berkomitmen memberikan dukungan dan kebutuhan sarana dan prasarana yang menunjang pendidikan di Kabupaten Lingga.

Tidak hanya memperhatikan kebutuhan sarana dan prasarana sekolah, Komisi IV juga memberikan saran dan masukan terkait pengembangan sekolah ke depan serta memotivasi kepala sekolah selaku manajer di sekolah. Setelah mengakhiri pertemuan yang telah berlangsung selama selama 2 jam di Aula SMAN 1 Lingga, rombongan Komisi IV berkunjung ke SMKN 2 Lingga yang jaraknya tidak jauh dari Daik. (dul)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*